148 Biksu Doakan Andy Lau

BATAMXINWEN.COM — Setelah dua bulan menjalani perawatan di rumah sakit, Andy Lau diizinkan pulang. Aktor senior Hong Kong itu mengalami retak tulang panggul dan tulang belakang akibat terjatuh dan terinjak kuda di Thailand.

Selama dirawat, Andy didampingi sang istri, Carol Chu. Ia menghabiskan waktu di rumah sakit untuk mengurus semua kebutuhan suaminya.

Khawatir dengan kondisi sang suami, Carol menghubungi Kuil Hisang-Te di Taiwan. Ia meminta bantuan 148 biksu senior agar berdoa selama 53 hari berturut-turut agar Andy segera pulih.

Seperti dilansir dari Toggle, Sabtu (18/3), selama di rumah sakit, Andy pun berusaha tetap semangat. Ia juga pelan-pelan mengurangi konsumsi obat pereda rasa sakit.

Kondisi Andy mulai pulih dan diizinkan pulang. Jika kondisinya terus membaik. ia bisa melanjutkan pekerjaan yang lama tertunda.

Selama menjalani perawatan di rumah sakit di Hong Kong, Andy Lau tak pernah sepi dari rekan-rekan artis yang menjenguknya. Beberapa di antara mereka bungkam soal kondisi terbaru aktor tersebut. Namun, tidak demikian dengan aktor Kent Cheng yang datang menjenguk Andy.

Aktor ini mendatangi rumah sakit bersama Eddie Cheung. Dia bersedia menceritakan kondisi Andy. Menurut Cheng, Andy memang sudah membaik sejak dirawat. Namun, dikatakan Cheng, Andy masih harus menjalani rehabilitasi.

Kabarnya seperti dilansir dari The Star, aktor asal Hong Kong itu belum bisa duduk setelah terlempar dan diinjak kuda saat syuting di Thailand. “Dia harus bisa segera duduk. Suaranya sudah mulai jelas,” kata Cheng.

Andy Lau mengalami kecelakaan saat menjalani pemotretan sebuah iklan teh di Thailand. Kuda yang ditunggangi aktor gaek ini kehilangan kendali, menyebabkan Andy terlempar dan terinjak kuda tersebut. Andy mengalami luka parah. Insiden itu juga dikabarkan membuat aktor serba bisa ini mengalami kerugian ratusan miliar.

Seperti dilaporkan Ming Pao Daily News, kemungkinan aktor Hong Kong ini terancam kehilangan penghasilan HK$100 juta atau setara Rp172 miliar. Uang tersebut berdasarkan dari film, iklan dan konser. Andy sedang mempersiapkan konser di Hong Kong Coliseum akhir tahun ini.

Karena sedang masa pemulihan, nasib konser itu masih dipertanyakan. Selain itu, selama masa pemulihan, dikabarkan aktor ini tak akan mengambil dua proyek film, ‘Cold War 3’ dan film lain bersama Gong Li.

Sementara itu, dikabarkan biaya pemulihan Andy cukup fantastis. Diduga untuk biaya medisnya, Andy menghabiskan uang sekitar HK$3 juta atau setara dengan Rp5 miliar.

Sumber: analisadaily.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here