BatamXinwen, Batam – Seorang warga negara asing (WNA) asal Singapura bernama M Nisar (61) Ditemukan meninggal perumahan Tiban BTN Blok Q no 61 kel Tiban Indah Kec Sekupang, minggu (29/4)

Korban yang diketahui datang ke Batam pada 6 april lalu dan tinggal sendirian di rumah tersebut, tanpa ditemani anak dan istri yang sedang pulang kampung.

Korban ditemukan oleh beberapa tetangga yang curiga, karna korban seharian tidak keluar rumah, pada pukul 07.00 wib.

Mulyadi yang merupakan tetangga korban mengatakan, pada waktu kejadian pintu rumah korban terbuka. Karena merasa curiga lalu ia mendatangi rumah korban dan melihat ada keanehan di rumah korban, dan langsung memanggil perangkat Rt setempat.

“Biasanya dia keluar ngopi, udah berapa hari ini tidak kelihatan,” ucap Mulyadi.

Dedy ketua RT setempat yang merupakan teman korban mengajatak, Setelah di bangunkan ternyata korban sudah menginggal dunia ( MD) lalu pihaknya menghubungi polisi polsek Sekupang yang langsung mendatangi lokasi tempat kejadian.

“Berdasarkan laporan warga, pihak rt langsung mendatangi rumah korban, setelah benar yang bersangkutan telah meninggal, langsung melapor kepolisi,” kata Dedy.

Sementara itu, kapolsek sekupang, Kompol Oji Fahroji saat dihubungi, membenarkan adanya temuan seorang warga Singapura yang meninggal dunia di perumahan tiban btn, namun dirinya belum bisa memastikan penyebab kematianya.

“Iya benar, masih di periksa jenazah korban di rumah sakit untuk mengetahui penyebab pasti meninggalnya korban,” jelas Oji.

Hingga kini, jenazah MN masih berada dikamar mayat rumah sakit Bhayangkara Polda Kepri untuk pemeriksaan guna kepentingan outopsi. (pca)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here