BatamXinwen, Jimbaran – Maskapai berplat merah Garuda Indonesia menjalin kerjasama dengan Best Western Hotels & Resorts Indonesia. Penandatanganan MoU ini dilakukan di Best Western Kamala Jimbaran, Kamis (2/8/2018) malam.

Penandatanganan dilakukan oleh VP Coordinator Domestik Sales & Distribution PT Garuda Indonesia (Persero) Hari Agung Saputra, dan Presiden Direktur Best Western Hotels & Resorts Area Development Office Indonesia Iwanto Hartojo, usai penandatangan dilanjutkan dengan pemberian cinderamata antar keduanya.

“Garuda Indonesia punya market segmen yang dinamakan corporate dan kerjasama dengan corporate tersebut kami berikan benefit-benefit selain diskon tiket. Yang terbaru ini adalah benefit diskon dengan Best Western se-Indonesia,” ungkap Agung Saputra.

Jajaran Direksi Best Western Indonesia & Garuda Indonesia

Dimana benefit tersebut diharapkan dapat turut meningkatkan tingkat hunian hotel di destinasi wisata dan kunjungan wisatawan, khususnya seperti ke Bali sebanyak lima property Best Western.

Pihak Garuda Indonesia menjalin kerjasama dengan Best Western karena memiliki jaringan terbesar sekitar 4.400 properti di dunia.

MoU Garuda Indonesia dengan Best Western Indonesia, kedepan tidak menutup kemungkinan dengan negara lain.

“Di Indonesia ada 17 Hotels & Resorts, nanti kami tingkatkan kepada kerjasama seluruh dunia. Artinya dengan tiket yang dibeli, corporate itu bisa mendapatkan benefit dari Best Western. Tinggal menunjukkan tiket Garuda saat hendak booking on the spot di Hotel dan Resort Best Western,” jelasnya.

Iwanto Hartojo dan Hari Agung Saputra melakukan serah terim aberkas sebagai simbol penandatangan kesepakatan

Sementara itu, Presiden Direktur Best Western Hotels & Resorts Area Development Office Indonesia, Iwanto Hartojo menyampaikan, pihaknya berterima kasih atas kerjasama yang terjalin dan tentunya saling menguntungkan antar kedua belah pihak.

“Pasti kami akan terbantu dan Garuda juga terbantu. Jadi kami bersama-sama membantu mengembangkan pariwisata Indonesia. Costumer Garuda Indonesia akan mendapatkan benefit harga spesial di seluruh jaringan Best Western kami se-Indonesia,” ungkapnya.

Bali sendiri jadi daerah terbanyak pertama ada properti Best Western, mencapai lima properti di antaranya 3 properti di Kuta, Jimbaran dan Ubud.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here