
BATAMXINWEN.COM ,Lingga — Kapal penyeberangan roll on- roll off (Roro) KMP Paray yang melayani rute Jago – Penarik dikabarkan rusak sehingga masyarakat yang sering mengunakan jasa kapal tersebut harus mencari alternatif angkutan lain.
’’Kami dapat kabar Kapal rusak satu minggu, terpaksalah harus cari kapal lain untuk bawa barang dagangan saya,’’ Kata Rani warna Daek yang di jumpai Sabtu (11/3/2017).

Menurut Rani , selama ini dengan beroperasinya kapal Roro tersebut dirinya merasa terbantu karena bisa menjalankan usahanya di Dabo dan Daek Lingga, Rani berharap agar kapal Roro tersebut dapat kembali beroperasi karena banyak warga yang sangat terbantu dengan adanya kapal tersebut.
’’Mudah-mudahan tak lama kapal itu dapat kembali beroperasi biar jalur ekonomi Dabo dan Daek bisa berjalan dengan baik,’’ujar wanita ini yang mengaku sering membawa bahan klontong tersebut.
Hal sama juga disampaikan Yadi, pria yang berdinas di salah satu instansi pemerintah Kabupaten Lingga ini mengaku cukup terbantu dengan adanya kapal Roro yang di operasikan oleh ASDP tersebut, sebab pria dua orang anak ini dapat membawa kendaraaan miliknya saat berangkat ke Daek dan Pulang ke Dabo.
’’Rumah saya di Dabo sedangkan Dinas saya di Daek, Roro ini cukup membantu selain ongkosnya murah, kita bisa pulang dan kerja tiap hari.’’ ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Lingga H Alias Wello melalui Kepala Dinas Perhubungan Yusrizal SH membenarkan tidak beroperasinya kapal Roro KMP Paray yang melayani rute Jago – Penarik (PP), hal ini di karenakan Kapal ASPD tersebut sedang mengalami kerusakan pada gearbox kapal, sehingga dibutuhkan waktu seminggu diperbaiki.
’’Kita sudah berupaya untuk mencarikan kapal penganti, namun semuanya terkembali pada pihak operator ASDP.’’ tutupnya.
(Jhony Lingga )
