-
BATAMXINWEN.COM, Jakarta – Kementerian Perhubungan melakukan ramp check di Terminal 1, pada Minggu (28/5). Ramp check atau pengecekan pesawat dipimpin oleh Dirjen Perhubungan Udara Agus Santoso bersama dengan para stakeholder bandara untuk persiapan lebaran nanti.
Pengecekan dilakukan mulai dari tempat-tempat vital di bandara Soekarno Hatta yakni menara ATC untuk melihat sitauasi lalu lintas penerbangan.
Dilanjutkan dengan melakukan pengecekan salah satu maskapai pesawat yang sering bermasalah. Pengecekan pesawat sendiri dilakukan di Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta.
Agus Santoso dalam konferensi persnya setelah melakukan ramp check mengatakan tidak ditemukan masalah berarti dalam pengcekan.
“Ada beberapa yang bermasalah. Secara garis besar penyiapan relatif sudah siap, karena pesawat terbang di-maintenance di bengkel masing-masing,” ujar Dirjen Perhubungan Udara, Agus Santoso.
Ia menambahkan hanya menemukan masalah kecil saja dalam ramp check.
“Secara general, masalah minor saja yang ditemukan dan saya instruksikan untuk diganti. Kami tidak hanya cek pesawat terbang, tadi kami juga cek di tower,” pungkas Agus.(red/Airmagz).