Batamxinwen, Tanjungpinang – Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin dijadwalkan meresmikan Pasar Cik Puan Perak Tanjungpinang pada Senin, 9 September 2024.
Menjelang peresmian, personel Lanud RHF menggelar Kurve kebersihan dan kerapian di pasar yang baru rampung dibangun itu, Jumat 6 September 2034.
Korve kebersihan dan kerapian pasar yang berlokasi di Jl Gambir Tanjungpinang itu dipimpin Danlanud RHF Tanjungpinang, Kolonel Pnb Andi Nur Abadi.
Sementara itu dari Pemko Tanjungpinang hadir Asisten II Setdako Tanjungpinang dr Elfiani Sandri.
Danlanud RHF menekankan agar pelaksanaan korve kebersihan dan kerapian di Pasar Ncik Puan Perak agar dapat dimaksimalkan.
“Di gedung ini ada 3 lantai, untuk itu di lantai 1 kita fokuskan di halaman agar rumput yang ada dipotong dan sampah dibuang menggunakan kantong plastik kemudian di lantai 2 dan 3 kita bersihkan karena banyak debu yang tebal dan kita siram memakai air, “ujar Danlanud dihadapan para peserta kurve.
Danlanud RHF berharap korve massal ini dapat memberikan kenyamanan kepada masyarakat atau pedagang di pasar tersebut.
“Diharapkan dengan korve massal ini dapat memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang berjualan dan khususnya saat peresmian pasar oleh Wakil Presiden RI yang rencananya akan diresmikan pada hari senin 9 september 2024 mendatang, “harapnya.
Sementara itu Asisten II Pemerintah Kota Tanjungpinang dr. Elfiani Sandri mengucapkan terimakasih kepada yang terlibat dalam korve massal tersebut, khususnya kepada personel Lanud RHF.
“Mudah-mudahan dengan terlaksanaknya kegiatan kebersihan dan kerapian nantinya kegiatan peresmian di pasar yang baru ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan bersih tentunya, “ucapnya.
Dalam kegiatan itu juga dilakukan pembagian sektor kebersihan dan alat kebersihan yang dimulai dari seputaran pasar oleh personel gabungan, yakni personel Lanud RHF, Personel Satpol PP, Personel Damkar Kota Tanjungpinang dan Masyarakat sekitar.
Selain dari Lanud RHF Tanjungpinang, korve kebersihan dan kerapian tersebut juga diikuti Personel Satpol PP Tanjungpinang dan Personel Damkar Tanjungpinang. (red)