BATAMXINWEN.COM — GPS (Global Positioning System) memang kerap dijadikan teknologi andalan bagi siapapun yang bepergian. Teknologi canggih itu kerap dijadikan solusi bagi mereka yang tak tahu arah agar tak tersesat. Namun baru-baru ini netizen justru dibuat tertawa karena tingkah pengemudi yang gagal paham saat menggunakan GPS.
Dilansir dari Shanghaiist, baru-baru ini polisi di sektor Anhui, Tiongkok dihubungi oleh seorang pengemudi. Mengejutkannya, pengemudi itu mengaku tersesat dan terjebak di tengah sungai. Pihak kepolisian pun dengan sigap mendatangi lokasi.
Sesampainya di lokasi, benar saja ada sebuah mobil berwarna putih yang mengambang di tengah sungai. Polisi pun harus mengerahkan mobil penyelamat untuk membawa mobil itu kembali ke darat. Penyelamatan itu bahkan membutuhkan waktu hampir setengah hari.
Dalam keterangannya, pengemudi mobil mengaku tak familiar dengan jalanan lokal setempat. Ia pun menggunakan sistem navigasi GPS yang ada di mobil. Sayangnya, ia menggunakannya dengan sembarangan yang justru membuatnya tersesat di tengah sungai.
Kejadian ini pun langsung viral dan menjadi bahan tertawaan netizen Tiongkok. “Bwahahaha! Cerita yang menarik!” tulis seorang netizen. “Ini bukan salah GPS, tapi ini kesalahan IQ manusia itu sendiri,” tulis yang lain. “Mereka selalu menyalahkan sistem atas kebodohannya sendiri,” tulis yang lainnya lagi.
Sumber: WowKeren