
BATAMXINWEN.COM – Ribuan bibit benih udang jenis Lobster yang akan diseludupkan kenegara Singapore dikabarkan berhasil diamankan petugas kepolisian bandara Hang Nadim. Senin(20/03/2017) 17.00wib sore.
informasi lapangan, pelaku bernama AJ(32) asal kabumen , Jeteng yang bekerja sebagai buruh harian lepas datang Bandara Halim Perdanakusuma dengan menggunakan pesawat Batik Air ID 7083 dengan route penerbangan Halim Perdanakusuma – Batam.
Ironisnya pelaku membawa mengunakan dua koper ukuran besar warna hitam dan sesampainya di Bandara Hang Nadim Batam petugas Lost Enfon / LL maskapai Lion Air Audy mencurigai barang yg di bawa oleh AJ.
Selanjutnya petugas Lion Air melakukan pengecekan dan meminta bantuan terhadap Polsek Bandara Hang Nadim Batam. saat di lakukan pengecekan pelaku berusaha bersama kedua rekannya menggunakan Taxi Bandara Hang Nadim.
Kemudia di lakukan pengejaran dengan petugas kepolisian dan berhasil di tangkap di persimpangan Dotamana salah satu dari ketiga pelaku tersebut AJ berhasil diamankan dan selanjutnya dibawa ke Polsek KKB untuk dilakukan pemeriksaan.
“Rencana benih tersebut akan dibawa ke Negara Singapura menggunakan kapal laut dari Pelabuhan International Batam Centre,” Kata salah seorang polisi yang enggan namanya dipublis. Selasa(21/03/2017).
Ia menambahkan Pihak kepolisian berkoordinasi dengan Pihak Karantina dengan Kepala stasiun Karantina Ikan Kelas I Batam.
Sementara itu Kepala karantina klas 1 Batam saat dikonfirmasi media belum memberikan jawaban terkait pengamanan ribuan bibit lobster yang akan dikirim ke Singapore tersebut.(red/di).